Minggu, 04 Juli 2010

Tour de Singkarak

Inilah Agenda TdS di Sawahlunto

Jumat, 04/06/2010 11:30 WIB


padangmedia.com - SAWAHLUNTO - Dari jadwal yang direlis Dinas Pariwisata sawahlunto, Tour de Singkarak II akan menjelajahi awahlunto pada Jumat (4/6). Kegiatan Tds di sawahlunto ditandai dengan penyambutan peserta dari etape Iv Padangpanjang sekitar jam 10.00 pagi ini. Inilah susunan jadwal yang diperoleh dari Dinas Pariwisata Sawahlunto.

10.30-11.00 wib : pembalap sampai di garis finish etape 4 di area taman segitiga akan di sambut dan di meriahkan dengan atraksi gandang tambua dan tasa oleh tim kesenian PKDP kota Sawahlunto.
11.00 - 11.10 wib : sebelum penyerahan medali kepada para pembalap panggung akan di isi oleh tim kesenian SMP 1 Kota sawahlunto dengan musik multietnis kolaborasi instrumen Jawa, Minang, China dan Batak.
11.10 - 11.45 wib : penyerahan medali kepada para pembalap di panggung utama.
11.45 - 12.00 wib : pers conference
12.00 - 13.00 wib : istirahat / sholat jumat di masjid raya kota sawahlunto
12.00 - 13.00 wib : makan siang di area taman segitiga dan akan dihibur dengan berbagai atraksi kesenian oleh tim kesenian kota sawahlunto berupa atraksi musik perkusi, kolaborasi musik etnik dan lagu lagu multietnik serta komposisi musik karawitan oleh siswi SMP 7 kota Sawahlunto
14.30 - 17.00 wib : city tour kota sawahlunto bagi peserta dan wartawan dengan route Kota lama, Taman Satwa Kandi, Lobang Tambang Mbah Soero, Museum gudang ransoem, perjalanan di mulai dari halaman gedung pusat kebudayaan kota Sawahlunto
17.00 - 18.00 wib : penampilan atraksi kuda kepang oleh group kalimo husodo kota Sawahlunto
19.00 - 19.30 wib : penampilan saluang klasik, menjelang makan malam.
19.30 - 22.00 wib : makan malam serta rangkaian acara welcoming party, dan akan di hibur oleh group kesenian Parmato hitam kota sawahlunto dengan materi lagu multi etnis dan beberapa tarian tradisional minangkabau.
06.00 - 07.00 wib : sarapan pagi di gedung pusat kebudayaan
07.30 - 08.30 wib : bersiap siap naik lokomotif uap "Mak Itam" di stasiun kereta api sawahlunto menuju muaro kalaban
09.00 wib : start di depan kejaksaan negri sawahlunto muaro kalaban dan finish di istana Pagaruyung (tumpak)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar